Iklan

Untung besar, Pelatih PSM Makassar Tersenyum Bahagia Jelang Lawan Persik Kediri

tim redaksi timurkotacom
Minggu, Desember 17, 2023 | 2:22 PM WIB Last Updated 2023-12-17T07:22:21Z

Dua pemain asing PSM Makassar dipersiapkan menghadapi pertandingan berat melawan Persik Kediri, (Foto. Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar untung besar jelang berhadapan dengan Persik Kediri di stadion Brawijaya Kediri, Senin 18 Desember 2023.

Dalam laga ini, PSM Makassar hampir dipastikan akan turun dengan kekuatan penuhnya setelah pemain asal Amerika Serikat, Victor Mansaray bergabung.

Meski sebelumnya sempat pamit karena permasalahan gaji yang belum dilunasi manajemen. 

Namun nyatanya, Mangsaray memilih berangkat ke Kediri dua hari jelang pertandingan, ia terlihat seorang diri meninggalkan kota Makassar. 

Hadirnya Mangsaray di lini depan PSM Makassar akan menjadi kekuatan baru bagi Bernardo Tavares untuk menuntaskan misinya meraih poin penuh.

Saat ini PSM Makassar meraih poin 28 dari hasil 22 pertandingan yang telah dilakoni di Liga 1 musim ini.

Kemenangan akan membawa m Arfan dkk mengumpulkan 31 poin sekaligus masuk ke 10 besar klasemen sementara. 

Dalam pertandingan ini, hampir tak ada kendala yang didapatkan tim PSM Makassar. 

Semua pemain dalam keadaan siap tempur, tak ada cedera ataupun mengalami akumulasi kartu kuning. 

Berbeda dengan tuan rumah Persik Kediri mereka mengalami problem pada pemain asing yang akan diturunkan. 

Dua pemain yang dimiliki saat ini harus absen lantaran terkena akumulasi kartu kuning dan mengalami cedera. 

Dua pemain yang dipastikan absen adalah bek tengah Anderson dan striker asing mereka Jefinho.

Absennya dua pemain tersebut, membuat Persik Kediri mengalami kendala dalam laga berhadapan dengan PSM Makassar. 

Pelatih tim macan putih, dipusingkan dengan keterbatasan pemain yang dimiliki saat ini. 

Mereka hanya mengandalkan beberapa pemain lokal untuk mengisi posisi yang ditinggal dua pemain asingnya tersebut.

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide mengatakan, timnya harus memaksimalkan peluang yang ada untuk mendapatkan poin penuh melawan PSM Makassar.

"Seperti kita ketahui PSM Makassar merupakan tim juara musim musim lalu, meski mengalami banyak problem mereka tetap tim kuat dan berpotensi menyulitkan kami, " ungkapnya. 

Dia melanjutkan, timnya dalam keadaan siap tempur menghadapi pasukan Ramang, meski dua pemain aslinya tak dapat diturunkan. 

"Kami tentu banyak pemain yang siap untuk dimainkan besok. Saya berharap sehingga bisa mendapatkan hasil sesuai dengan harapan," bebernya.

Dia mengklaim, bahwa sepanjang musim ini timnya kerap mengalami masalah dalam setiap menghadapi pertandingan penting. 

"Sepanjang musim ini Persik Kediri banyak mengalami masalah terhadap pemain baik itu sanksi maupun Cedera yang dialami dalam pertandingan penting sejauh ini kami masih dapat mengatasi dengan baik," tutupnya.

Sementara itu pelatih PSM Makassar, Bernardo taparis mengatakan bahwa setiap pertandingan yang dilakoni di putaran kedua musim ini merupakan final bagi dirinya. 

Ia menyebutkan bahwa sebagai tim yang berpredikat sebagai juara Bertahan, PSM Makassar harus memanfaatkan semua peluang untuk dalam setiap pertandingan yang dilakukan. 

"Seperti diketahui bahwa musim lalu kami adalah juara, kami butuh poin di luar sana untuk tetap memperbaiki posisi hingga di akhir kompetisi mesin ini," tukasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Untung besar, Pelatih PSM Makassar Tersenyum Bahagia Jelang Lawan Persik Kediri

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }