Iklan

Yuran dan Agung Kartu Merah. Titik Kembalinya Paket Erwin-Abdul Rahman di Final AFC Zona ASEAN

timurkota.com_official
Jumat, Agustus 12, 2022 | 7:17 AM WIB Last Updated 2022-08-12T00:17:45Z

Wiwink-Bola, Jumat 12 Agustus 2022 07:05 WIB

Abdul Rahman


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Sesuai dengan regulasi AFC. Dua bek tangguh PSM Makassar Yuran Fernandes dan Agung Mannan tak dapat dimainkan di final AFC Zona ASEAN.


Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares tak terlalu risau dengan hal itu. Pasalnya kedalaman tim pada posisi bek cukup baik.

Masih ada pemain senior dan berpengalaman lainnya. Di sana ada Abdul Rahman Sulaeman yang telah pulih dari cedera dan siap untuk dimainkan.

Selain itu, ada Erwin Gutawa, Ganjar Mukti dan Syafruddin Tahar, kemudian ada pemain dari akademi, Ibnul Mubarak.

Namun jika melihat kesukaan Bernardo Tavares yang gemar memainkan kombinasi bek berpostur tinggi dan pemain agresif maka duet Abdul Rahman Sulaeman dan Erwin Gutawa dianggap paling berpeluang.

Hanya saja kendala lain adalah Abdul Rahman Sulaeman baru saja pulih dari cedera.

Sementara Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengatakan, dirinya baru akan menurunkan Abdul Rahman jika kondisinya fisik dan mental siap.

"Dia sudah hampir tiga tahun tidak main. Sehingga butuh waktu untuk memainkannya," ungkap, Bernardo.

Bernardo mengatakan, jika sudah dianggap pulih kemudian momennya tepat. Maka Abdul Rahman akan dimainkan.

"Tentunya akan kita mainkan. Mungkin tidak langsung 90 menit," imbuhnya.

Pertandingan Final AFC Zona ASEAN akan dilangsungkan di kandang Kuala Lumput City.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Yuran dan Agung Kartu Merah. Titik Kembalinya Paket Erwin-Abdul Rahman di Final AFC Zona ASEAN

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan