Iklan

Motor Terbang Milik Polisi Dubai Mengalami Kecelakaan

timurkota.com_official
Selasa, Juni 16, 2020 | 5:26 AM WIB Last Updated 2020-06-15T22:26:57Z

Detik-detik polisi mengalami kecelakaan saat mengoperasikan motor terbang (dok)
TIMURKOTA.COM, DUBAI - 
Tak cukup dibekali mobil dan motor performa tinggi, polisi Dubai diketahui juga menambah armada patroli, hoverbike. Tapi beredar di media sosial, seorang polisi sedang menjajal hoverbike mengalami kecelakaan jatuh dari ketinggian 30 meter.

Hoverbike merupakan kendaraan yang posisi duduknya seperti sepeda motor. Agar bisa terbang, kendaraan ini dibekali baling-baling di keempat sisinya. Polisi Dubai membeli hoverbike bernama Scorpion 3 ini dari perusahaan asal Rusia, Hoversurf.

Mengutip New Atlas bersama detik.com, Minggu (14/6/2020) polisi Dubai sedang melakukan test hoverbike di area test. Tapi ketika berada di ketinggian 30 meter (100 kaki).

Hoversurf menjelaskan bahwa kecelakaan tersebut terjadi karena ada kesalahan mekanikal. Dalam situs Hoversurf disebut bahwa ketinggian maksimum Hoverbike adalah 16 kaki, dan petugas yang menjajal mencapai ketinggian 100 kaki, melewati ambang batas yang direkomendasikan.

Hoverbike menjadi sulit dikendalikan, dan beruntung petugas yang mengoperasikan tidak mengalami cidera yang parah.

Betapa tidak, baling-baling hoverbike terbuka dan tak memiliki pelindung ketika terjadi insiden. Skenario terburuknya, baling-baling bisa terlepas dan justru menimbulkan korban.

Tapi hal ini dibantah oleh Hoversurf, bahwa model produknya sudah didesain dengan keamanan yang mumpuni, namun bisa mengalami pengembangan berlanjut.

"Semua sistem keselamatan bekerja dengan baik, dan pilot tidak terluka," kata Hoversurf.

"Keselamatan adalah perhatian utama kami. Berkat insiden seperti itulah desain kami buat bisa menjadi lebih aman,"

Di Amerika Sendiri Hoverbike ini sudah dikaji oleh Federal Aviation Administration guideliness yang berarti tidak perlu menggunakan lisensi pilot untuk berkendara bersama motor masa depan ini.

(*)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Motor Terbang Milik Polisi Dubai Mengalami Kecelakaan

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan