![]() |
| Kebakaran hebat yang hanguskan rumah warga (Foto: Dok. Istimewa) |
Penulis: Syamsul Bahri Arafah
Editor: timurkota.com
TIMURKOTA.COM, BONE– Peristiwa kebakaran rumah terjadi di Desa Uloe, Kecamatan Dua Boccoe, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, pada Kamis (15/1/2026) siang.
Insiden tersebut menghanguskan dua unit rumah milik warga dan menyebabkan kerugian materiil yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Kebakaran dilaporkan terjadi sekitar pukul 12.30 Wita. Dua rumah yang terbakar masing-masing milik Agustan bin Lantara (45), seorang pekerja swasta, serta Hj. Andi Maidah (60), seorang ibu rumah tangga. Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak terdapat korban jiwa.
Berdasarkan keterangan saksi mata, Andi Fenny, api pertama kali terlihat membesar dari sekitar rumah Agustan.
Saat itu, angin bertiup cukup kencang sehingga api dengan cepat merambat ke rumah korban lainnya yang berjarak sekitar lima meter dari titik awal kebakaran.
Dari hasil penelusuran awal, kebakaran dipicu oleh aktivitas pembakaran sampah yang dilakukan pemilik rumah sekitar pukul 11.15 Wita.
Sisa api pembakaran diduga tidak sepenuhnya padam dan kemudian menyulut bangunan rumah yang sebagian besar berbahan kayu.
Akibat kejadian tersebut, satu unit rumah panggung beserta dua unit sepeda motor dan seluruh isi rumah milik Agustan hangus terbakar dengan estimasi kerugian sekitar Rp60 juta.
Sementara itu, satu unit rumah permanen milik Hj. Andi Maidah juga ludes dilalap api dengan perkiraan kerugian mencapai Rp300 juta.
Upaya pemadaman dilakukan oleh UPT Pemadam Kebakaran Wilayah Ajangale yang mengerahkan satu unit mobil pemadam dari Kecamatan Tellu Siattinge.
Selanjutnya, lima unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Bone serta personel BPBD turut dikerahkan untuk mengendalikan api.
Petugas berjibaku selama beberapa jam hingga akhirnya api berhasil dipadamkan sepenuhnya sekitar pukul 16.45 Wita.
Selama proses pemadaman berlangsung, situasi di lokasi kejadian terpantau aman dan kondusif, dengan bantuan warga sekitar.
Peristiwa ini menjadi pengingat penting bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam melakukan pembakaran sampah, terutama di lingkungan permukiman padat.
Aparat mengimbau warga memastikan api benar-benar padam guna mencegah kebakaran yang dapat menimbulkan kerugian besar. (*)


