Iklan

Resmi, PKS Bone Terima Pendaftar Bakal Calon Bupati 2024

tim redaksi timurkotacom
Sabtu, Oktober 14, 2023 | 4:25 PM WIB Last Updated 2023-10-14T09:25:32Z

reporter                    editor
muis pamungkas  | herman kurniawan

Ketua DPD PKS Kabupaten Bone, Ali Imran menyambut pendaftar bakal calon bupati pada Pilkada 2024, (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, BONE- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bone bergerak cepat dalam melakukan penjaringan figur untuk menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

Figur pertama yang secara resmi telah mendaftarkan diri di kantor DPD PKS Kabupaten Bone yakni Dr. H. Samahuddin Muharram.

Ditemani beberapa kerabat dan kolega, putra kelahiran Kecamatan Salomekko itu mendaftarkan diri dan menyatakan siap bertarung pada Pilkada Bone mendatang dengan mengendarai Partai PKS.

Saat mendatangi Kantor DPD PKS di Jl Lapawawoi, Kota Watampone, tampak Dr H Samahuddin Muharram diterima langsung oleh Ketua DPD PKS Bone didampingi beberapa pengurus. 

"Hari ini kami menerima pendaftar bakal calon bupati Bone. Kami tentu menyambut semua figur terbaik yang ingin berjuang di Pilkada bersama PKS," ungkapnya. 

PKS Bone membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone untuk Pilkada 2024 secara serentak Nasional pada 31 Agustus - 14 Oktober 2024 mendatang. 

Sekadar diketahui, Dr H Samahuddin Muharram merupakan akademisi sekaligus pengusaha yang lahir di Kecamatan Salomekko, Kabupaten Bone.

Semasa di bangku kuliah, ia dikenal sebagai aktivis mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar. Ia bahkan pernah terpilih dalam pemilihan langsung sebagai ketua Senat Mahasiswa (BEM) Sospol Unhas. 

Untuk organisasi ekstra, ia merupakan kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Makassar yang berpusat di Bonto Lempangan.

Untuk pendidikan S2, DR. H. Samahuddin Muharram melanjutkan studi pascasarjana dan memperoleh megister dan doktoralnya di fakultas ilmu sosial dan ilmu politik Universitas Pajajaran.

Sebagai akademisi ia merupakan dosen politik pemerintahan di Universitas Lambung Mangkurat. Dalam karir politik, dirinya lama menduduki jabatan di DPP Partai Demokrat pada periode kedua pak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). 

Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Selatan, serta menjadi staf khusus Gubernur Kalimantan Selatan bidang Pemilu dan Politik.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Resmi, PKS Bone Terima Pendaftar Bakal Calon Bupati 2024

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }