Iklan

Masalah yang Menimpa Persija Lebih Berat dari Persib Bandung Jelang Penentuan Juara Liga 1, PSM Kembali Diuntungkan?

tim redaksi timurkotacom
Kamis, Maret 23, 2023 | 6:31 PM WIB Last Updated 2023-03-23T11:31:31Z

Wiwink-Bola, Kamis 23 Maret 04:40 WIB

Ondrej Kudela


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Persija Jakarta mengalami masalah jelang berhadapan dengan Persita Tangerang pada pekan ke-32 Liga 1 melawan Persita Tangerang, pada Selasa (28/03/23) Pukul 21.30 Wita.

Jangan Lewatkan: PSM Makassar Usung Misi Besar di Kompetisi Level Asia, Pemain Timnas Thailand Seharga Rp12 Miliar Jadi Solusi


Jangan Lewatkan: Tiga Alasan PSM Makassar Enggan Lepas Dua Pemain Bintangnya Meski Diincar Sejumlah Klub Liga 1

Jelang pertandingan penting tersebut, Ondrej Kudela yang merupakan bek asing Macan Kemayoran mengalami masalah kesehatan dan harus mendapat perawatan di rumah sakit.

Jangan Lewatkan: Madura United Rugi Dua Kali Jelang Lawan PSM Makassar, Wiljan Pluim Cs di Atas Angin

Manajemen Persija Jakarta pesimis, Kudela akan mampu sembuh total sebelum menghadapi pertandingan. Dengan demikian Persija hanya akan diperkuat, Michael Krmencik dalam laga ini.

Jangan Lewatkan: Persib Bandung Dalam Masalah Besar, Pasukan Ramang Berpeluang Berpesta Juara Sebelum Lawan Madura

Absennya, Kudela juga memperparah kondisi tim macan kemayoran. Mereka telah kehilangan total 12 pemain setelah mendapat panggilan dari timnas U-20 dan timnas Indonesia senior.

Enam pemain dipanggil ke timnas senior yakni Riko Simanjuntak, Hansamu Yama, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Muhammad Ferarri dan Dony Tri Pamungkas.

Jangan Lewatkan: UPDATE LIGA 1: PSM Makassar Berpeluang Besar Rayakan Gelar Juara Tanpa Bertanding Lawan Madura United: Ini Syarat Terbarunya...

Kemudian untuk dua nama terakhir juga masuk dalam daftar delapan pemain Persija yang dipanggil ke timnas U-20 Indonesia.

Enam pemain sisanya buat timnas U-20 yakni Cahya Supriadi, Frengky Missa, Alfriyanto Nico, Achmad Maulana Syarif, Resa Aditya, dan Ginanjar Wahyu.

Situasi ini tentu saja membuat tim asuhan Thomas Doll belum bisa bernafas lega.

Sebab Persija dijadwalkan tetap menjalani kompetisi Liga 1 saat FIFA Matchday bergulir.

Persija dijadwalkan menghadapi laga tunda melawan Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada Selasa (28/3/2023).

Jelang menghadapi laga tersebut, tim dokter Persija, dr Ikhsan Eka Putra AIFO K pun memberikan kabar terbaru terkait kondisi pemain tim.

Dokter Persija memberikan kabar terbaru terkait pemain asing yakni Ondrej Kudela yang belum juga terlihat dalam sesi latihan.

Dr. Ikhsan menjelaskan bahwa pemain asal Republik Ceok tersebu sedang dalam kondisi demam, sehingga tidak disarankan mengikuti latihan.

Kabar ini diungkapkan tim dokter pada Rabu (22/3/2023).

Qodarullah kemarin pagi, Kudela mengeluh karena dia tekena demam,” ujar dr Ikhsan sebagaimana dilansir  dari laman resmi klub.

“Jadi untuk dua hari ini kami menyarangkan untuk istirahat di rrumah terlebih dahulu,” ucapnya.

Tak hanya kabar buruk terkait kondisi Kudela yang masih terkena demam. Pemain asing Persija ini juga belum bisa dipastikan kondisi terbaiknya.

Sebab sebelumnya saat menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-31 Liga di di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Kamis (16/3/2023), Kudela sempat ditarik keluar.

Sebab sejak awal pekan Persija hanya diikuti latihan satu pemain asing yani Michael Krmencik.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Masalah yang Menimpa Persija Lebih Berat dari Persib Bandung Jelang Penentuan Juara Liga 1, PSM Kembali Diuntungkan?

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }