Iklan

Jika Tak Ada Kepastian Lanjutan Liga 1 dalam Tiga Hari, PSM Diminta Ambil Keputusan Berani Demi Selamatkan Pemain

tim redaksi timurkotacom
Selasa, November 15, 2022 | 10:39 AM WIB Last Updated 2022-11-15T03:39:06Z

Wiwink-Bola, Selasa 15 November 10:29 WIB

Pemain PSM Makassar tengah melakukan latihan rutin 


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Manajemen PSM Makassar bersama tim pelatih masih dipusingkan dengan tak adanya kejelasan terkait jadwal kelanjutan BRI Liga 1 2022. 


Kalangan pecinta PSM Makassar hingga mantan pelatih menyarankan agar Pasukan Ramang melakukan tindakan meski dianggap beresiko demi menyelamatkan pemain yang mulai jenuh dengan latihan tanpa ada kejelasan pertandjngan.

"Kalau menurut saya bagusnya adakan saja semacam turnamen segi tiga, bisa memperebutka piala Bupati Gowa, atau kalau di Parepare bisa Piala Walikota," ungkap Muh Kadir seorang penggemar PSM Makassar asal Parepare.

Ia melanjutkan, meski rawan pemain cedera namun dengan adanya pertandingan segitiga, dengan mengundang tim Liga 1 dan klub dari perwakilan liga 2 akan membangkitkan semangat pemain.

"Bagi saya hadirkan klub sesama liga 1 sama tim dari Liga 2. Ini bagus sekali untuk membangkitkan semangat pemain. Dari pada setiap habis latihan sepekan istirahat lagi karena jenuh," lanjutnya.

Mantan Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Umar juga menyarankan agar diadakan pertandingan segitiga. Harapannya pemain-pemain yang selama ini tempa dengan latihan merasa ada tujuan yang ingin dicapai.

"Kalau ada ajang seperti trofeo maka pemain makin semangat latihan karena ada tujuan ingin dicapai," ungkapnya.

Meski bgitu, pelatih yang membawa PSM Makassar juara pada Liga Indonesia musim 1999/2000 ini mengatakan libur bagi pemain juga sangat diperlukan.

"Bisa kombinasi libur dua hari kemudian latihan lagi. Tujuannya agar pemain ini tidak merasa jenuh dampak tak ada kejelasan liga," tukas dia.

Sementara itu Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengatakan, terkait dengan uji coba melawan tim Liga 1 dirinya belum memikirkan.

"Belum, kami fokus latihan dengan game internal terlebih dahulu," tukas dia.

Alasan Bernardo karena tak ingin ada pemainnya mengalami cedera. Namun jika dalam waktu tiga hari ke depan belum ada kepastian liga dilanjutkan maka trofeo akan diagakan PSM Makassar meski dianggap beresiko menimbulkan cedera.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jika Tak Ada Kepastian Lanjutan Liga 1 dalam Tiga Hari, PSM Diminta Ambil Keputusan Berani Demi Selamatkan Pemain

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }