Iklan

PSM Makassar Tertinggal dari Persebaya Surabaya Soal Ini, Pasukan Ramang Diminta Lakukan Perubahan

timurkota.com_official
Minggu, Oktober 30, 2022 | 4:07 AM WIB Last Updated 2022-10-29T21:07:44Z

Wiwink-Bola, Minggu 30 Oktober 2022 04:04 WIB

Dua pemain asing PSM Makassar mengikuti latihan beberapa waktu lalu

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar tertinggal jauh dari beberapa klub perserta Liga 1 2022 dari segi persiapan tim.


Ada beberapa klub saat ini tengah melakukan pemusatan latihan hingga menggelar uji coba. 

Seperti dilakukan Borneo FC yang memilih melakukan pemusatan latihan di Bali. Mereka latihan rutin dan untuk mengembalikan stamina pemain usai lama diliburkan.

Kemudian PSIS Semarang, selain melakukan uji coba. Mereka juga bahkan mendatangkan pemain asing baru untuk menjalani proses seleksi.

Kemudian teranyar adalah, Persebaya Surabaya yang mulai menggelar uji coba Persegres untuk tidak menghilangkan sentuhan pemain.

Pertandingan berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik,Jumat (28/10/2022). Kedua kesebelasan bermain imbang dengan skor akhir 3-3.

Tiga gol Persebaya dicetak Higor Vidal, Leo Lelis, dan Andre Oktaviansyah. Sementara Persegres membalas lewat Dicky Kurniawan, Rendi dan Imam Witoyo.

Persebaya kembali menggelar uji coba untuk menjaga feeling ball para pemainnya. Mengingat, belum ada kejelasan terkait kelanjutan BRI Liga 1 2022.

"Saya memainkan semua pemain tujuan saya kalau pun ada penurunan dari sentuhan-sentuhan anak-anak itu tidak terlalu signifikan," kata pelatih Persebaya, Aji Santoso.

"Memang dengan libur beberapa lama ini memang sentuhan-sentuhan pemain tidak seperti ketika kompetisi dan itu menurut saya normal," sambungnya.

Soal hasil akhir, bagi Aji Santoso tidak terlalu penting. Yang paling utama bagaimana kondisi maupun sentuhan bola para pemain tidak terlalu drop setelah kompetisi vakum.

"Yang jelas memang kondisi fisik ada sedikit penurunan dengan tidak adanya kompetisi," lanjut juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang.

Kendati demikian, Aji Santoso menegaskan bahwa Persebaya akan terus menggelar persiapan. Tim kebanggaan Arek Suroboyo akan tetap menggelar latihan pada hari Senin hingga Jumat.

Sebisa mungkin, Persebaya juga akan tetap menggelar uji coba di setiap pekan. Lawannya bisa berasal dari Liga 2 maupun Liga 3.

"Kami lihat nanti, kalau bisa setiap minggu enggak apa-apa," tandas mantan pelatih Arema FC dan Persela Lamongan tersebut.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • PSM Makassar Tertinggal dari Persebaya Surabaya Soal Ini, Pasukan Ramang Diminta Lakukan Perubahan

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan