Iklan

Inilah Daftar Skuad PSM ke Yogyakarta, Dua Pemain Baru Langsung Gabung TC

timurkota.com_official
Jumat, Juli 15, 2022 | 5:43 AM WIB Last Updated 2022-07-14T22:43:02Z

Wiwink-Bola, Jumat 15 Juli 2022 10: 21 WIB

Tim PSM Makassar



TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar memboyong hampir semua pemainnya ke Yogyakarta guna melakukan Traning Center (TC) sebagai persiapan memulai Liga 1 2022 melawan PSS Sleman.


Ada satu pemain yang dipastikan bakal ditinggalkan di Makassar yakni Vivi Asrizal. Pemain yang berhasil menembus tim PSM Makassar melalui proses trial itu mengalami cedera parah dan harus menjalani operasi.

Sementara pemain lain yang sempat mengalami cedera seperti, Ganjar Mukti, Abdul Rahman Sulaeman, Muhammad Dzaki, Syafruddin Tahar, hingga Yance Sayuri dipastikan akan tetap dibawa.

Selain pemain lokal ada tiga pemain asing yang terpaksa menepi yakni, Kenzo Nambu, Everton Nascimento dan Yuran Fernandes. Ketiganya telah pulih dan siap diturunkan pada laga perdana.

CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin mengatakan, pemain yang mengalami cedera panjang akan diistirahatkan untuk pemulihan. 

Kemudian bakal dicarikan pengganti pada posisinya. 

"Kita akan cek dan pastikan semua. Jika cederanya memang parang dan butuh waktu lama penyembuhan maka harus dikeluarkan dulu dari tim untuk fokus pasa pemulihan," tukas Appi.

Ia tak lupa mengimbau kepada seluruh pemainnya untuk menjaga kondisi dalam TC. Dirinya tak mau ada lagi mengalami cedera parah pada saat persiapan menghadapi pertandingan sesungguhnya.

"Saya ingatkan agar pemain tetap jaga kondisi. Karena jangan sampai pada saat melakukan TC ada lagi yang mengalami cedera," katanya.


Dua Pemain Baru Langsung Gabung


Sementara itu status dua pemain baru yang masih trial, Mustafa dan Jefri Kurniawan akan ditentukan pada saat TC nantinya.

Sehingga, pelatih memutuskan untuk membawa dua pemain tersebut. Jika keduanya mampu menunjukkan perkembangan terbaik maka mereka akan langsung direkrut.

Selain dua pemain tersebut, ada pula pemain dari akademi PSM Makassar. Mereka sengaja dipanggil untuk mengikuti seleksi di tim senior.


Berikut daftar pemain PSM Makassar 


Kiper: Reza Arya Pratama, Harlan Suardi, Rivky Mokodompit, M Ardiansyah

Belakang: Yuran Fernandes, Safruddin Tahar, Erwin Gutawa, Agung Mannan, Ibnul Mubarak, Abdul Rahman Sulaeman, Ganjar Mukti, Dallen Doke, Yance Sayuri, Edgard Amping, Samuel Simanjuntak, Muh Adrian

Gelandang : M Arfan, Rasyid Bakri, Willem Jan Pluim, Akbar Tanjung, Bryan Cesar, Ananda Raehan, M Rafli Asrul, Jefri Kurniawan, Fadel Muhammad,  Yakob Sayuri, Kenzo Nambu, Rizky Eka, Muh Dzaky,  Vivi Asrisal, Ahmad Duwaidar, Mustafa

Depan: Everton Nascimento, Ramadhan Sananta, Ricky Pratama, Mufli Hidayat.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Inilah Daftar Skuad PSM ke Yogyakarta, Dua Pemain Baru Langsung Gabung TC

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan