Iklan

Ini Paling Ditakutkan Bernardo Saat PSM Lawan PSS. Jika Terjadi Sulit Dapat Poin...

timurkota.com_official
Sabtu, Juli 23, 2022 | 6:20 AM WIB Last Updated 2022-07-22T23:25:49Z

Wiwink-Bola, Sabtu 23 Juli 2022 06: 07 WIB

Bernardo Tavares

TIMURKOTA.COM, SLEMAN- Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares membeberkan mewaspadai kebangkitan PSS Sleman usai kalah dua kali dalam pertandingan semifinal Piala Presiden 2022.


Ia menyebutkan, kekalahan yang diperoleh itu akan dijadikan sebagai titik balik untuk bangkit. 

Pelatih berkebangsaan Portugal itu mengingatkan pemainnya untuk mewaspadai semua gerakan pemain lawan. 

PSM bakal dinyamu di kandang PSS di Stadion Maguwoharjo Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Sabtu (22/7/2022) pukul 19.15 Wita.

"PSS Sleman kita tahu dua kali mengalami kekalahan. Mereka pasti akan mengubah hal itu. Tentunya pertandingan akan berlangsung sengit dan keras," beber pelatih berkepala plontos itu.

Selain dari itu, Bernardo Tavares juga mengaku ada kekhawatiran terhadap pengadil lapangan. 

Ia berharap kualitas wasit Liga 1 telah dibenahi. Sehingga insiden yang terjadi di turnamen Pra Musim Piala Presiden tidak terulang lagi.

"Kita ingin pertandingan berlangsung dengan menarik. Tentunya juga pengadil lapangan kita harapkan memimpin pertandingan sebagaimana mestinya," ungkap dia.

Bernardo meminta agar suporter bersabar. Ia meminta kepada seluruh pendukung PSM Makassar untuk terus mengawal tim.

"Besok, kita akan memulai pertandingan. Tentu kami ingin bagaimana agar mendapatkan hasil maksimal," ungkapnya.

Ia melanjutkan, terkait dengan pemain tambahan. Pihaknya masih akan memanfaatkan peluang meski bursa transfer tak lama lagi tutup.

"Kami tetap akan berupaya datangkan pemain baru. Karena dengan datangnya pemain berpengalaman tentu sangat baik bagi tim yang dihuni pemain akademi," imbuh dia.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ini Paling Ditakutkan Bernardo Saat PSM Lawan PSS. Jika Terjadi Sulit Dapat Poin...

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan