Iklan

Hitung Peluang Lolos Penyisihan Grup D. PSM Butuh 1 Kemenangan, Arema Diintai Persik

timurkota.com_official
Senin, Juni 13, 2022 | 10:03 AM WIB Last Updated 2022-06-13T03:03:12Z

Wiwink-Bola, Senin 13 Juni 2022 08: 57 WIB




TIMURKOTA.COM- Semua tim peserta Piala Presiden yang tergabung dalam Grup D di Malang telah melakoni pertandingan perdana mereka.


Dua tim saat ini sukses melalui pertandingan perdananya dengan kemenangan. 


Pertama adalah PSM Makassar yang mampu mencuri tiga angka setelah mengalahkan tuan rumah Arema FC pada laga pembuka dengan skor 1-0. 


Disusul Persik Kediri yang mampu mengalahkan Persikabo dengan skor sama 1-0. Kemenangan ini membuat Lanskar Macan Putih membuntuti PSM Makassar dengan poin sama.


PSM Makassar butuh kemenangan satu lagi untuk memastikan diri melaju ke babak delapan besar.  Jika mampu mengatasi perlawanan Persikabo. 


Pasukan Ramang akan mengumpulkan enam poin dan tinggal menunggu hasil pertandingan lainnya apakah lolos dengan status juara grup atau runner up.


Namun demikian, Jika Arema mampu mengalahkan Persik Kediri maka PSM Makassar harus menunggu laga penentuan melawan Persik Kedir. Hasil seri saja PSM Makassar akan lolos.


Sementara tuan rumah, Arema FC harus berjuang keras. Dua laga berat melawan Persik Kediri dan Persikabo harus dimenangkan. Jika tidak, maka peluang Arema pupus.


Satu lagi, Persikabo juga harus memenangkan semua laga jika ingin lolos. Namun itu juga terbilang sulit, pasalnya mereka akan menghadapi PSM Makassar dan Arema FC.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hitung Peluang Lolos Penyisihan Grup D. PSM Butuh 1 Kemenangan, Arema Diintai Persik

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan