
timurkota.com
Tim Redaksi
Gara-gara Suara Bising Knalpot Racing, Pemuda Makassar Tewas Dikeroyok
Wiwink-Hukum, Senin 28 Maret 2022 15: 34 WIB
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Tindak kekerasan yang berujung hilangnya nyawa seseorang terjadi di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Seorang remaja yang masih berusia 16 tahun awalnya melintas di lokasi dengan suara kendaraan motor yang bising.
Di saat bersamaan ada sejumlah pemuda tengah nongkrong di Jalan Rappocini, Makassar para pelaku kemudian tersinggung lalu mengejar korban dan melakukan tindak penganiayaan.
Setelah menerima beberapa kali pukulan, korban berupaya lari dari kejaran para pelaku. Namun upayanya gagal, bahkan dia menabrak pohon kemudian meninggal dunia.
Kanit Resmob Polda Sulsel, Kompol Dharma Praditya Negara mengatakan, pelaku menghajar korban menggunakan tangan kosong dan benda tumbul berupa helm.
"Pelaku ini mengejar kemudian memukul korban menggunakan helm. Akibat korban mengalami bengkak pada mata dan memar sekitar kepala. Bengkak dan memar pada kaki kiri dan kanan, siku kiri dan kanan luka gores serta badan," ujarnya.
Pelaku yang telah ditetapkan sebagai tersangka FE (17), MA (18), MF (17), SD (21) dan RZ (17). Penangkapan pelaku kata Darma setelah pihak keluarga korban melaporkan kejadian tersebut.
"Gabungan tim Polda Sulsel berhasil meringkus kelima pelakunya yang masing masing berinisial Para Pelaku Tersinggung Dari hasil interogasi, lanjut Dharma, para pelaku tersebut mengaku tersinggung akibat ulah korban yang geber gas motor saat melintas." imbuhnya.
Motifnya tersinggung, karena korban ini dobel-dobel gas sehingga terduga pelaku merasa tersinggung dan melakukan pengejaran lalu terjadi penganiayaan tersebut. Kelima pelaku ditahan di Posko Jatanras Polrestabes Makassar dan barang bukti disita untuk proses hukum lebih lanjut.
Berita Populer
-
Bukan Marko Simic, Ini Tiga Pemain Asing Segera Didaftar PSM ke AFC
HEDLINE HARINIWiwink-Bola, Rabu 18 Mei 2022 04 : 41 WIB TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Pelatih kepala PSM Makassar, …
-
Video Mesum Remaja di Palopo Viral di Media Sosial
BERITA PILIHANGambar hasil tangkap layar (foto: istimewa) TIMURKOTA.COM, PALOPO- Warga Kabupaten Palopo, Sulawesi…
-
4 Pemain Asing Segera Ikuti Latihan, PSM Target Tembus Final AFC
HEDLINE HARINIWiwink-Bola, Rabu 18 Mei 2022 15 : 07 WIB TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Pasukan Ramang dalam waktu de…
-
Bersiap Hadapi AFC Cup, PSM Resmi Datangkan 4 Pemain Berlabel Timnas
BolaWiwink-Bola, Senin 16 Mei 2022 06 : 21 WIB Foto instagram (@themazcmancom) TIMURKOTA.COM, MAKASS…
-
Tanpa Seleksi, Tiga Pemain Asing Baru PSM Makassar Segera Jalani Tes Medis
HEDLINE HARINIWiwink-Bola, Kamis 19 Mei 2022 05 : 10 WIB Pemain asing eks liga malaysia dikabarkan masuk dalam…
-
PSM Butuh Striker Lokal, Ini Sosok Pemain Diminati Bernardo Tavares
HEDLINE HARINIWiwink-Bola, Senin 16 Mei 2022 16 : 42 WIB TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar hingga saat ini…
-
Profil Everton Nascimento Pemain Asal Brasil yang Dikabarkan Segera Latihan Bersama PSM
HEDLINE HARINIWiwink-Bola, Jumat 20 Mei 2022 12 : 46 WIB TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Teka-teki siapa pemain asing…
0 Komentar