Iklan

Sempat Menimba Ilmu di Universitas Pertamina Jakarta, Kini Alvin Melenggang ke Parlemen Mengendarai Partai PKB

tim redaksi timurkotacom
Kamis, Maret 07, 2024 | 9:33 AM WIB Last Updated 2024-03-07T02:33:46Z

Penulis: Muis
Editor: Herman Kurniawan

AM Alvin Perdana Putra (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mendudukan tujuh kadernya di DPRD Kabupaten Bone usai tampil dominan hampir di semua Daerah Pemilihan (Dapil) di Bumi Arung Palakka.

Perolehan kursi tersebut sesuai dengan target DPC PKB Kabupaten Bone yang berupaya keras untuk mendudukan kadernya di semua dapil. 

Bahkan ada dua dapil dimana PKB mampu memperoleh dua kursi. Yakni Dapil 1 dan 3. Di dapil 1, Muksin meraih 5.543 suara sekaligus merebut kursi pertama.

Kemudian kursi kedua diraih A. M Alvin Perdana Putra dengan suara 3.586. PKB mendapatkan dua kursi dari akumulasi suara partai 15.844.

Begitu juga di Dapil 3 (Salomekko, Kajuara, Kahu, Patimpeng, Libureng dan Bontocani) PKB meraih total 16.148 suara. Di Dapil ini Andi Padli Lura merebut kursi pertama dengan suara 4.589 suara. Kemudian kursi kedua diraih Andi Adhar dengan 3.673 suara.

Selain incumbent, PKB juga mampu mendudukan kader terbaik dari kalangan milenial. AM Alvin dan Andi Adhar merupakan pemuda yang berhasil mendapatkan kursi.

Khusus untuk Alvin, pemuda ini masih berstatus sebagai mahasiswa di Universitas Bosowa Makassar. Dirinya juga pernah tercatat sebagai salah seorang mahasiswa pada program studi Teknik Sipil di Universitas Pertamina Jakarta. 

Namun karena Covid-19 lalu, akhirnya Alvin memilih kembali ke Sulawesi Selatan untuk melanjutkan pendidikan dengan pindah ke Unibos.

Kini, Alvin dan Andi Adhar dalam waktu dekat akan resmi dilantik sebagai perwakilan kaum milenial yang akan memperjuangkan rakyat di Parlemen. 

Sementara itu, PKB yang meraih total 7 kursi punya peluang besar mendorong kadernya untuk maju dan bertarung pada Pilkada Bone 2024. 

Sekretaris DPC PKB Bone, Umardin yang dikonfirmasi tim timurkota.com mengatakan, setelah nantinya ada pleno KPU terkait dengan hasil Pileg. 

Pihaknya akan langsung berfokus pada Pilkada 2024. Dengan jumlah suara yang mengalami peningkatan signifikan, PKB Bone akan mendorong kader terbaiknya bertarung pada Pilkada Bone.

"Iya jelas peluang kami mendorong dan memenangkan kader pada Pilkada Bone terbukan lebar. Perolehan 7 suara itu menjadi bukti perjuangan kami khususnya dalam memenangkan PKB," ungkap, mantan Akfivis PMII Bone ini.

Umardin mengatakan PKB Kabupaten Bone merupakan partai yang memiliki kader potensial untuk maju pada Pilkada. 

"Salah satunya, Ketua DPC, ada juga Kak Nair (Dr Rahmatunnair)," bebernya. 

Selain Dr Rahmatunnair dan Ketua DPC Rusdi. PKB punya figur politisi senior yakni Andi Muawiyah Ramli. Ia merupakan anggota DPR RI Incumbent PKB. 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sempat Menimba Ilmu di Universitas Pertamina Jakarta, Kini Alvin Melenggang ke Parlemen Mengendarai Partai PKB

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }