TIMURKOTA.COM, BONE- Pencurian Mesin Traktor kembali terjadi di Kelurahan TA, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan pada Selasa (27/02/2024) sekira pukul 03.15 Wita.
Menurut informasi yang diterima tim timurkota.com, pelaku melancarkan aksinya saat pemilik dalam kondisi tertidur.
Pemilik Mesin Traktor, Riswan menyampaikan bahwa selain mesin, bannya pun hampir dibawa kabur pelaku.
"Mesinnya yang dicuri. Bannya hampir soalnya bautnya sudah dilepas" Ungkapnya.
Kemudian, dirinya mengatakan bahwa lokasi pencurian tersebut tidak jauh dari rumahnya.
"Disawah. Tidak jauh dari rumah" Tuturnya.
Selanjutnya, ia menyampaikan bahwa setelah mengetahui Mesin Traktornya hilang, dirinya pun melaporkan kasus tersebut ke Mapolres Bone dengan nomor : LP / 101 / II / 2024 / RES BONE.
"Saya sudah melapor. Saya berharap pihak kepolisian serius untuk menangani kasus ini dan menangkap pelaku" Tutupnya.