Iklan

Bhayangkara FC Tikung PSM Makassar Rekrut Striker Andalan Timnas Indonesia

tim redaksi timurkotacom
Sabtu, November 25, 2023 | 3:36 PM WIB Last Updated 2023-11-25T08:36:47Z

Pemain PSM Makassar memperebutkan bola saat melawan Persikabo 1973 (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar sempat dikaitkan dengan sejumlah pemain berlabel timnas.

Salah satunya pemain yang sempat menjadi striker andalan Shin Tae-yong. 

Namun kehadiran, Amir Hamzah membuat sang pemain batal berkostum kebesaran Pasukan Ramang. 

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares menjatuhkan pilihan ke Amir Hamzah setelah bersedia menjalani proses trial hingga beberapa pekan. 

Mantan pemain yang pernah berkiprah bersama klub di Brunei Darussalam mampu mencuri hati Tavares melalui kerja keras dan permainan menjanjikan dalam latihan rutin. 

Amir Hamzah menunjukkan potensi dengan mampu bersaing dengan Donald Bissa untuk mendapatkan menit bermain. 

Bagi, Amir Hamzah-Donald Bissa mereka akan bekerja keras untuk menjadi pelapis duet Adilson da Silva dan Victor Mansaray.

Kedalaman lini depan PSM Makassar di putaran kedua terbilang mumpuni jika dibanding musim lalu. 

Terdapat enam pemain yang bertipe penyerang murni. Masing-masing, Adilson da Silva, Victor Mansaray, Donald Bissa, Amir Hamzah, Ricky Pratama, dan Andy Harjito. 

Sementara itu, Bhayangkara FC semakin aktif di bursa transfer untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Mereka sukses mendatangkan jasa Osvaldo Haay dari tim Macan Kemayoran.

Osvaldo merupakan pemain yang sempat dikaitkan dengan PSM Makassar pada bursa transfer pertengahan musim ini.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bhayangkara FC Tikung PSM Makassar Rekrut Striker Andalan Timnas Indonesia

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }