Iklan

Bawa 34 Pemain ke Bali. Striker Australia Menunggu di Jakarta. Bos PSM Bocorkan Identitasnya?

timurkota.com_official
Kamis, Januari 06, 2022 | 2:09 PM WIB Last Updated 2022-01-06T07:24:22Z


Editor: hamzah/timurkota

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- 
PSM Makassar akan bertolak dari Kota Makassar menuju ke Bali untuk mengarungi putaran ke-2 Liga 1 2021. Dalam lawatannya kali ini, Pasukan Ramang membawa semua skuadnya, termasuk Bektur Talgat Uulu yang sebentar lagi akan diputus kontraknya dan digantikan Striker asal Australia.


Hanya Abd Rahman Sulaiman yang ditinggal di Makassar karena sementara dalam proses pemulihan cedera yang diprediksi akan memakan waktu cukup lama. Bahkan mantan bek andalan Timnas Indonesia itu dipastikan akan absen membela juku eja hingga akhir musim ini.

Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim mengatakan, semua pemain akan dibawa termasuk punggawa lokal yang baru saja direkrut.

"Semua pemain akan berangkat hari ini pada pukul 18.00 Wita," katanya.

Sementara itu CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin menegaskan pemain asal Australia yang berposisi sebagai striker akan bergabung dengan tim di Bali usai menjalani masa karantina di Jakarta.

"Untuk pemain asing yang berasal dari Australia nanti di Bali baru bergabung. Mengenai identitasnya kami belum bisa sampikan, karena banyak nama yang saya sodorkan ke pelatih dan mereka yang menentukannya," ujar Ketua DPD II Golkar Makassar ini.

Appi hanya membocorkan asal negara sang pemain. Mengenai nama, pihaknya baru akan menyampaikan pada saat diperkenalkan nantinya.

Golgol Mebrahtu Mengemuka


 Striker Asal Australia yang menjadi rekrutan baru PSM Makassar kabarnya telah tiba di Jakarta. Sebagai syarat, sang pemain diwajibkan menjalani proses karantina.

Sehingga sang pemain akan langsung bergabung dengan tim di Bali. Manajemen PSM Makassar mengatakan, sang pemain nantinya akan diperkenalkan di Bali, hal yang berbeda dengan 11 pemain lainnya yang diperkenalkan di Makassar.

Meski begitu sang pemain yang dimaksud belum diketahui identitasnya secara pasti. Kabar terbaru yang diperoleh pemain tersebut adalah Golgol Mebrahtu. Jika betul sang pemain memiliki pengalaman bermain di AFC bahkan liga Eropa.

CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin memastikan sang pemain akan bergabung dengan timnya. Hanya saja sampai saat ini identitasnya masih dirahasiakan.

"Nama pemain belum bisa dibeberkan. Pasalnya kami dari manajemen menyodorkan beberapa nama ke pelatih. Merekalah yang menentukan mana yang dianggap layak untuk kita," katanya menjelaskan.

Dikutip dari Soccerway, Golgol Mebrahtu adalah pemain yang saat ini berstatus free transfer dan terakhir bermain untuk klub liga utama Australia (A-League) Brisbane Roar musim 2020-2021.

Karir profesional Golgol Mebrahtu dimulai saat membela klub liga utama Australia Gold Coast United pada musim 2009-2012.

Pemain kelahiran Sudan 28 Agustus 1990 silam ini sedang dikaitkan dengan klub Liga 1 PSM Makassar, dan dikabarkan akan berlabuh di klub bejuluk Juku Eja tersebut.

Golgol Mebrahtu dikabarkan akan melengkapi 10 pemain lokal yang sudah bergabung dengan PSM Makassar termasuk Si Dragon, Ferdinand Sinaga.

Karier Klub:
- 2009 - 2012 Gold Coast United (Australia)

- 2012 - 2014 Melbourne Heart (Australia)

- 2014 - 2016 Western Sydney Wanderers (Australia)

- 2016 - 2018 Mlada Boleslav (Rep. Ceko)

- 2018 - 2019 Sparta Prague (Rep. Ceko)

- 2019 - 2020 Puskas Akademia ( Hungaria)
- 2020 - 2021 Briabane Roar (Australia)

Karir Tim Nasional

- 2011 Australia U23 (hanya 1 kali bermain)

Trofi Domestik

- 2x Runer-up Liga Australia (2013/2014, 2015/2016) bersama Wetern Sydney Wanderers


  

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bawa 34 Pemain ke Bali. Striker Australia Menunggu di Jakarta. Bos PSM Bocorkan Identitasnya?

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan