Iklan

Bernardo Tavares Tersenyum Bahagia, Duet Sehati Yuran Fernandes Gabung Jelang Lawan Hai Phong di AFC

tim redaksi timurkotacom
Senin, November 27, 2023 | 4:47 AM WIB Last Updated 2024-05-28T01:01:39Z

Bek asing PSM Makassar, Yuran Fernandes saat menjalani latihan rutin (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares sedikit bernafas lega setelah memastikan pemain muda akan menjadi duet Yuran Fernandes saat melawan Hai Phong di AFC Cup 2023. 

Dengan bergabungnya pemain baru membuat, Bernardo Tavares memiliki banyak opsi untuk melakukan perubahan pada komposisi pemainnya. 

Di lini belakang, selama ini menjadi langganan Syafrudin Tahar dan Daffa Salman mendampingi Yuran Fernandes. 

Namun karena adanya tambahan pemain baru, maka secara otomatis Tavares punya opsi lain. Terlebih lagi jika klub lawan mengandalkan pemain-pemain asing. 

Selama ini kekurangan PSM Makassar yakni ketika Yuran Absen, maka lawan akan mengandalkan serangan memanfaatkan bola atas, sehingga menyulitkan pemain lokal Pasukan Ramang.

PSM Makassar mendapat tambahan amunisi baru di putaran kedua Liga 1 dan Leg ke-2 AFC Cup Zona ASEAN 2023. 

Saat ini skuad, Bernardo Tavares tengah melalukan persiapan untuk menghadapi laga terdekat yakni menjamu Hai Phong pada leg 2 AFC Cup 2023. 

Dalam laga ini, PSM Makassar banyak mendapat amunisi baru. Mereka dipastikan akan dapat dimainkan demi menambah tiga poin bagi tim.

Leg pertama lalu, Hai Phong bisa saja berbangga pasalnya, mereka mampu memetik kemenangan dengan skor telak 3-0 atas Pasukan Ramang. 

Lini belakang PSM Makassar saat itu betul-betul dalam keadaan pincang. Pasalnya, sejumlah pemain inti tak dapat diturunkan. 

Yuran Fernandes yang saat ini menjadi pemain unggulan utama di lini belakang saat leg pertama tak dimainkan. Sementara untuk leg kedua Yuran hampir dipastikan akan dimainkan.

Lini belakang PSM Makassar akan makin kokoh setelah bintang muda timnas Piala Dunia U-17, Sultan Zaky telah bergabung dalam latihan. 

Zaky menegaskan bahwa dirinya akan siap dimainkan jika pelatih memberi kepercayaan. Apalagi, Zaky telah memiliki pengalaman melawan tim-tim kuat.

"Jika pelatih memberi kepercayaan saya dalam kondisi siap 100%. Sangat bangga setelah bermain bersama timnas, saya kembali bergabung tim kebanggaan," ungkapnya kepada awak media.

Zaky mengatakan, apa yang diterapkan pelatih timnas dan PSM Makassar tak jauh beda. Hanya dia melihat timnas mengedepankan teknik menguasai bola. 

"Sementara di sini (PSM Makassar) mengedepankan agretifitas," tukasnya. 


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bernardo Tavares Tersenyum Bahagia, Duet Sehati Yuran Fernandes Gabung Jelang Lawan Hai Phong di AFC

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }