
timurkota.com
Tim Redaksi
Ukir Sejarah Baru, Nurvadilla Aswiana Bawa Bone Juara RU_2 Pemilihan Puteri Indonesia Sulawesi Selatan
Wiwink-Seleb, Kamis 19 Januari 05:16 WIB
![]() |
Juara Dua Putri Sulawesi Selatan Perwakilan Kabupaten Bone, Nurvadilla Aswiana |
TIMURKOTA.COM, BONE- Untuk pertama kalinya sepanjang pelaksanaan ajang pemilihan Puteri Indonesia, perwakilan Kabupaten Bone mampu menembus tiga besar.
Nurvadilla Aswiana sebagai perwakilan Bumi Arung Palakka mampu merebut juara Runner Up 2 alias juara tiga dalam pemilihan di Gedung Manunggal Makassar pada hari Jumat, 13 Januari 2023 lalu.
Sebuah prestasi membanggakan mampu diraih mahasiswi Ilmu Hukum dari salah satu kampus di Kota Watampone.
Andi Silvia Wahyuli, SHI selaku orang tua mengaku bangga dengan capaian prestasi, Dillah nama karib Nurvadilla Aswiana.
"Kami sangat bangga dan semoga ini berkah buat kami, ke depannya bisa lebih baik lagi," tukasnya.
Silvia menyebutkan, untuk meraih juara dua bukan hal muda. Tahapan demi tahapan harus dilalui, termasuk audisi yang diikuti puluhan bahkan ratusan peserta.
"Untuk sampai di titik sangatlah tidak mudah bagi Dillah. Beberapa tahapan, serta harus melewati Audisi yang sangat ketat untuk masuk sebagai Finalis Puteri Indonesia Sulsel," ungkapnya.
Secara khusus, A Silvia mengucapkan terimakasih kepada Fahmi Hamka dan Tim Official Bone yang selama ini memiliki peran penting dalam mendukung kesuksesan, Dillah diberbagai ajang yang diikuti.
"Di balik semua ini ada Fahmi dan timnya yang punya peran penting, suka duka mereka lalui dan akhirnya alhamdulillah air mata kebahagiaan lah yang mereka terima. Semua lelah tim Bone terbayarkan setelah Dillah dinyatakan masuk 3 besar yang bisa membawa nama baik Kabupaten Bone," tutup, Ibu Single parent yang mampu menghidupi lima anaknya ini.
Berikut daftar juara yang telah diraih, Nurvadilla:
Juara 1 Ana'Dara Bone 2022
RU_2 Dara Sulawesi Selatan 2023
Ana Dara Bone Berbakat 2022
Putri Pariwisata Berbakat Bone 2022
Icon Pekan Raya Sulsel 2021
Finalis Duta Wisata Bone 2019
Icon Apkasi Indonesia 2022
Berita Populer
-
Kejutan PSM Di Akhir Bursa Transfer: Pemain Buruan Calon Duet Yuran Fernandes Resmi Dilepas Klubnya, Langsung Mendarat di Kota Daeng
PSM makassarWiwink-Bola , Selasa 31 Januari 04:40 WIB Persija Jakarta melepas pemainnya yang menjadi buruan PSM…
-
RESMI, PSM Makassar Rekrut Tujuh Pemain Baru Untuk Hadapi Putaran Kedua Liga 1 2022/2023
PSM makassarWiwink-Bola , Rabu 1 Februari 04:40 WIB Pemain PSM Makassar berebut bola dengan bek RANS Nusantara …
-
PSM Makassar Untung Besar Jelang Hadapi Arema FC, Berkat Gerakan Cepat Direktur Utama
PSM makassarWiwink-Bola , Jumat 3 Februari 04:40 WIB Logo PSM Makassar TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Tim PSM Makassa…
-
Resmi, Pemain Baru Tandem Wiljan Pluim Jalani Debut Bersama PSM Makassar. Ini Dia Sosoknya...
PSM makassarWiwink-Bola , Senin 30 Januari 04:40 WIB Pemain PSM Makassar merayakan gol kemenangan di gawang RAN…
-
Cek Fakta: PSM Makassar Dinyatakan Menang WO dengan Skor 3-0 Atas Arema FC: Tuan Rumah Tak Mampu Siapkan Venue, Cek Fakta Sebenarnya di Sini
PSM makassarWiwink-Bola , Kamis 2 Februari 04:40 WIB Wiljan Pluim mendapat hadangan dari Adi Setiawan dalam lag…
-
Bernardo Bakal Turunkan Trio Pluim, Kenzo, Gunansar. Inilah Prediksi Susunan Pemain PSM Vs Arema FC
PSM makassarWiwink-Bola , Jumat 3 Februari 04:40 WIB Pemain PSM Makassar mengikuti latihan rutin TIMURKOTA.COM,…
-
Tolak Pinangan Timnas Negara Afrika dan Klub Liga Portugal: Ternyata Ini Alasan Bernardo Pilih Bertahan di PSM Makassar
PSM makassarWiwink-Bola , Jumat 3 Februari 04:40 WIB Bernardo Tavares TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Manajemen PSM Ma…
0 Komentar