Iklan

Dampak Kebijakan Tegas Bernardo, Satu Demi Satu Pemain Trial Gugur, Daftar Tersisa Segera Dikontrak

timurkota.com_official
Senin, Januari 23, 2023 | 5:04 AM WIB Last Updated 2023-01-22T22:16:33Z

Wiwink-Bola, Senin 23 Januari 05:03 WIB

Bernardo Tavares 


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Kebijakan Bernardo Tavares dalam melakukan proses seleksi jadi tantangan tersendiri bagi calon pemain PSM Makassar.

Jangan Lewatkan:  5 Fakta Pertandingan PSM Makassar Lawan Bali United: Penalti Di Luar Garis Dibalas Selebrasi Guling-guling Yuran Fernandes


Jangan Lewatkan: Sosok Pemain Baru yang Mampu Tarik Gerbong Transfer Bernardo Tavares di Putaran Kedua Liga 1

Terdapat beberapa pemain harus tersingkir lantaran dianggap belum mampu memenuhi standar yang diterpakan Bernardo. 

Pemain akademi PSM Makassar ada lima orang telah dipulangkan. Kemudian ada dua calon amunisi baru yang berasal dari pencarian bakat juga dilepas.

Selanjutnya, beberapa pemain jebolan Liga 2 Indonesia juga dianyatakan gagal bersaing pada proses seleksi.

Sementara pemain yang tersisa saat ini ada lima orang, Raka Okta (kiper), Renaldi, Muhammad Ilham, Dedi Irwandi, (bek) dan Dhanu Saputra. 

Para pemain tersebut kabarnya dalam waktu dekat akan diputuskan nasibnya. Akankah dipermanenkan dengan kontrak atau bernasib sama pemain sebelumnya.

"Untuk pemain baru semua keputusan ada pada Bernardo Tavares. Mengingat dia juga bertindak sebagai manajer tim," ungkap sumber di tim PSM Makassar.

Sementara CEO PSM Makassar, Sadikin Aksa mengatakan, pihaknya telah memberi kepercayaan penuh kepada Bernardo Tavares terkait dengan proses perekrutan pemain.

"Semua yang berkaitan dengan pemain kami percayakan kepada pelatih," tukasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dampak Kebijakan Tegas Bernardo, Satu Demi Satu Pemain Trial Gugur, Daftar Tersisa Segera Dikontrak

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan