Iklan

Kebakaran Asrama Polisi di Tallo, Saat Ini Petugas Pemadam Sementara Bekerja, 14 Armada Dikerahkan

tim redaksi timurkotacom
Jumat, Desember 16, 2022 | 1:38 PM WIB Last Updated 2022-12-16T06:38:59Z

Wiwink-Bola, Jumat 16 Desember 09:25 WIB

Ilustrasi


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Sedikitnya 14 unit mobil Pemadam Kabakaran Pemkot Makassar diterjunkan memadamkan api di Asrama Polisi di Jalan Tallo Lama, Kota Makassar.


Menurut keterangan saksi mata, api pertama terlihat dari salah satu bangunan bagian atap. Kemudian asap menyelimuti sejumlah bangunan yang mengakibatkan warga panik.

"Awalnya ada teriakan, kami keluar rumah dan memang api sudah mulai membesar. Kami kesulitan membatu proses pemadaman karena hanya mengandalkan alat seadanya," ungkap, Baharuddin.

Lanjut, Baharuddin ada beberapa warga yang berada di dalam rumah langsung dievakuasi petugas karena dikawatirkan api akan menjalar sampai ke rumah mereka.

"Kami sempat menyelamatkan beberapa orang dari dalam rumah mereka. Kita berharap api cepat dipadamkan dan semoga saja tidak ada korban jiwa," ungkapnya lagi.

Kepala Dinas Damkar Kota Makassar, Hasanuddin mengatakan, pihaknya sementara melakukan upaya untuk memadamkan api yang terlanjur membesar dengan membakar beberapa bangunan di dalam asrama.

"Kami menerima laporan dan saat ini ada 14 armada sementara kita maksimalkan di lapangan untuk memadamkan api," ungkapnya.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kebakaran Asrama Polisi di Tallo, Saat Ini Petugas Pemadam Sementara Bekerja, 14 Armada Dikerahkan

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }