Iklan

Cara PSS Sleman Siasati Kompetisi Berhenti Patut Ditiru PSM Makassar

timurkota.com_official
Kamis, Oktober 27, 2022 | 11:00 AM WIB Last Updated 2022-10-27T04:00:21Z

Wiwink-Bola, Kamis 27 Oktober 2022 10:54 WIB

Wiljan Pluim dikepung dua pemain PSS Sleman pada laga perdana BRI Liga 1 2022


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSS Sleman terus berbenah meski kompetisi BRI Liga 1 2022 tengah dihentikan dampak kerusuhan yang menewaskan 135 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.


Dalam latihan yang rutin mereka lakukan pelatih fokus untuk menjaga kondisi fisik serta stamina para pemain Elang Jawa agar tetap pada kondisi yang baik dan stabil.

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantono mengakatan bahwa saat ini timnya fokus memperbaiki dan mengevaluasi apa-apa yang terjadi pada pertandingan sebelumnya.

“Kami saat ini tetap fokus di latihan untuk memperbaiki apa yang menjadi evaluasi di pertandingan-pertandingan sebelumnya. Bagaimana kondisi fisiknya, bagaimana kami bermain secara teknis dan strateginya kita coba perbaiki dengan waktu yang ada,” ujar coach Seto di lapangan Pakembinangun, Sleman, Rabu (26/10/22) pagi dikutip lama pssleman.id.

“Jadi kami mencoba untuk memprogramkan itu entah kompetisi berlanjut atau tidak. Kami juga memberikan masukan kepada pemain bahwa ini akan bermanfaat secara individu untuk diri pemain maupun secara tim untuk PSS Sleman,” sambungnya.

Mengenai program latihan, PSS selalu mengadakan uji coba setiap akhir pekan. Pria kelahiran Kalasan, Sleman ini berujar hal tersebut bertujuan untuk melihat bagaimana perkembangan penggawa Laskar Sembada.

“Pada setiap akhir pekan kami agendakan uji coba untuk melihat bagaimana perkembangan pemain tiap minggunya baik secara individu maupun tim,” tuturnya.

Coach Seto menambahkan ia tidak terlalu ambil pusing mengenai siapa lawannya. Karena menurutnya, yang paling penting adalah akan selalu ada uji coba tiap akhir pekannya.

“Program itu akan tetap berlanjut baik itu kami mendapatkan tim dari liga 3, liga 2, atau liga 1 bahkan. Kami akan coba setiap akhir pekannya untuk menagendakan latihan bersama itu,” pungkasnya.

Sementara itu PSM Makassar hingga saat ini masih meliburkan pemain. Mereka baru akan kembali berlatih pada awal November 2022.

"Latihan akan kembali dilakukan pada 2 Oktober 2022 mendatang." Ungkap, Media Officer PSM Makassar, Sulaeman Abd Karim.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cara PSS Sleman Siasati Kompetisi Berhenti Patut Ditiru PSM Makassar

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan