Iklan

Petugas Posko Perbatasan Berkurang. Ratusan Personil TNI-Polri Dikirim ke Masamba

timurkota.com_official
Rabu, Juli 15, 2020 | 5:47 PM WIB Last Updated 2020-07-15T10:48:04Z

Personil gabungan diberangkatkan ke Masamba (dok)
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR-


Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan menerjunkan sebanyak 91 orang personil gabungan untuk membantu proses evakuasi warga yang terdampak banjir bandang di Masamba.

Selain personil Polda Sulsel. Lantamal VI Makassar juga mengirim 20 Personilnya. Petugas gabungan diharapkan dapat mempercepat proses pemulihan di Masamba usai landa banjir.

Sehingga jumlah keseluruhan adalah 122 petugas yang diberangkatkan, Rabu (15/07/2020)

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Ibrahim Tompo mengatakan, petugas telah diberi arahan untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya.

"Kita minta juga jaga diri dan kesahatan selama bertugas. Rombongan juga membawa beberapa perlengkapan yang dibutuhkan di sana," katanya menjelaskan.

Diketahui sebagian petugas yang dikirim juga selama ini terlibat dalam penjagaan perbatasan jalur keluar masuk Makassar.

(rill/as)


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Petugas Posko Perbatasan Berkurang. Ratusan Personil TNI-Polri Dikirim ke Masamba

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan