![]() |
Jacoh Njoku calon pemain PSM Makassar merayakan gol (Foto: Dok. Istimewa) |
TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- PSM Makassar dikabarkan secara resmi telah mendatangkan pemain asing kandidat kuat pengganti, Wiljan Pluim.
Pemain terssebut, Jacob Njoku merupakan pemain berusia 25 tahun asal Nigeria yang sebelumnya pernah memperkuat tim asal Malaysia Sabah FC.
Sebelum bergabung dengan Sabah FC, Jacob sempat menjadi pemain bintang di klub liga Malaysia lainnya, Kelantan United.
Selain berkarir di Malaysia, ia sempat berkiprah dibeberapa klub yang berlaga di sepak bola tertinggi, Mesir.
Diantaranya, Suez SC, Cleopatra FC, dan El Mokawloon. Selain itu ia juga pernah bermain bersama klub FC Dila Gori yang bermain di Liga Gorgia.
Jacob juga pernah bermain bersama klub Israel. Bahkan dirinya bermain dengan tujuh klub asal Israel.
Kepastian bergabungnya, Jacob dikabarka langsung pemain sehari setelah PSM Makassar mengalahkan Arema FC.
Jacob menyebut bahwa dirinya telah berkomunikasi dengan pihak manajemen PSM Makassar untuk bergabung pada putaran ke dua.
Berikut Profilnya:
Nama: Jacob Njoku
Tanggal lahir:16 Nov 1997
Tempat kelahiran: Lagos Nigeria
Usia:25
Kewarganegaraan: Nigeria
Posisi: Penyerang - Depan-Kedua
Kaki dominan: kanan
Agen pemain: Can Arikboga
Klub Saat Ini:-
Bergabung: 3 Mei 2023
Kontrak berakhir:-