Iklan

Pulang Kampung, JK Sentil Pemkab Bone: Jalannya Banyak Berlubang

tim redaksi timurkotacom
Kamis, Desember 15, 2022 | 2:37 PM WIB Last Updated 2022-12-15T07:37:03Z

Wiwink-Bola, Kamis 15 Desember 09:25 WIB

Mantan Presiden RI disambut secara adat di Rumah Jabatan Bupati Bone


TIMURKOTA.COM, BONE- Mantan Wakil Presiden RI dua Priode, Jusuf Kalla berkunjung ke kampung halamannya di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Kamis (15/12/22).


Dalam kunjungan ini, Ketua PMI melaksanakan beberapa agenda. Termasuk peresmian Masjid Raya Kota Watampone,

JK awalnya diagendakan ke Kabupaten Bone dengan menempuh jalur udara. Namun hal itu urung dilakukan, pasalnya pesawat yang akan ditumpangi dilaporkan mengalami masalah.

Perjalanan kemudian dilanjutkan dengan jalur darat. JK bersama rombongan menempu perjalanan selama empat jam dari Kota Makassar menuju Kota Watampone.

Saat menyampikan sambutan, JK sempat menyinggung perjalanannya ke kampung halaman yang sedianya ditempu dengan jalur udara.

"Terpaksa jalur darat karena pesawat ada sedikit kendala," ungkapnya.

JK kemudian mengisahkan perjalanan yang dilalui hingga sampai ke kota kelahiran orang tuanya.

"Jalannya banyak berbelok dan berlubang-lubang," tutupnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pulang Kampung, JK Sentil Pemkab Bone: Jalannya Banyak Berlubang

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }