Iklan

Bernardo Tavares Tiba Selasa, Langsung Pimpin Latihan PSM. Ini Bocoran Pemain Bakal Gabung

timurkota.com_official
Minggu, Mei 08, 2022 | 6:03 PM WIB Last Updated 2022-05-08T11:03:23Z

Wiwink-Bola, Minggu 8 Mei 2022 17: 56 WIB




TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Pelatih Kepala PSM Makassar, Bernardo Tavares akan tiba di Kota Daeng pada Selasa 10 Mei 2022 lusa. 


Setelah tiba, Manajemen PSM Makassar akan memperkenalkan secara resmi bersama dengan pemain yang menjadi rekrutan Pasukan Ramang musim 2022.

Sehari setelah perkenalan, Bernardo dijadwalkan langsung memimpin latihan perdana di Lapangan Bosowa Sport Center (BSC), Jl Teuku Umar, Kota Makassar.

Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim membenarkan, bahwa sang pelatih dalam perjalanan dari negaranya Portugal.

"Jika tak ada kendala maka pelatih akan tiba Selasa 10 Mei 2022. Kalau tak ada halangan esok harinya langsung mempin latihan perdana." Imbuhnya kepad awak media.

Saat latihan perdana, sejumlah pemain dipastikan akan bergabung. Meski kemungkinan besar masih ada beberapa pemain belum dapat mengikuti latihan perdana.

"Mengenai pemain yang akan hadir kemungkinan belum lengkap," jelasknya.

Sejumlah punggawa PSM Makassar hampir dipastikan akan mengikuti latihan perdana diantaranya, M Arfan, Rasyid Bakri, Erwin Gutawa, Yance dan Yakob Sayuri, Ganjar Mukti, Delfin Rumbino, Miftahul Hamdi.

Khusus pemain asing, kemungkinan tiga pemain yang dibawa Bernardo Tavares akan diikutikan latihan. Sementara Wiljan Pluim dikabarkan saat ini dalam perjalanan dari negaranya.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bernardo Tavares Tiba Selasa, Langsung Pimpin Latihan PSM. Ini Bocoran Pemain Bakal Gabung

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan