Iklan

Manajemen PSM Bahas Perkenalan Pelatih dan 5 Pemain Baru. Ini Jadwalnya?

tim redaksi timurkotacom
Selasa, April 05, 2022 | 4:13 AM WIB Last Updated 2022-04-04T21:13:39Z

Muh Hamzah-Bola, Selasa 5 April 2022 04: 08 WIB

Munafri Arifuddin


TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Manajemen PSM Makassar masih merahasiakan pelatih dan pemain yang mereka rekrut untuk mengarungi AFC Cup serta Liga 1 2022.


Setelah pihak manajemen PSM Makassar mengatakan akan melakukan evaluasi menyeluruh termasuk jajaran kepelatihan. Joop Gall sepertinya tak akan diperpanjang masa kerjanya bersama Pasukan Ramang.

Belakangan santer dikabarkan PSM Makassar telah mencapai kesepakatan dengan eks pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster. Kabar tersebut makin kencang terdengar setelah sang pelatih memilih keluar dari Bhayangkara FC.

Tim berjuluk The Guardians itu bakal ditangani pelatih lokal pada musim depan. Kontrak Paul Munster bersama Bhayangkara FC telah berakhir pada 31 Maret 2022. Arsitek asal Skotlandia itu telah memoles The Guardian sejak 2019.

"Kontrak Munster bersama Bhayangkara FC berakhir pada Maret 2022. Sepertinya tidak berlanjut," kata COO Bhayangkara FC, Sumardji.

Sumardji melanjutkan, untuk musim depan pihaknya akan memakai jasa pelatih lokal.

"Hasil rapat pada tahun ini, Bhayangkara FC akan memakai pelatih lokal untuk musim depan," jelas pria yang juga manajer Timnas Indonesia itu

Menanggapi pergantian pelatih, CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin mengatakan, peluang untuk bergabungnya Paul sangat besar tergantung dari hasil evaluasi ke depan.

"Evaluasi besar-besaran kita lakukan. Termasuk di dalamnya jajaran tim pelatih. Jadi ada nanti 80% kita evaluasi. Ini dalam rangka menghadapi AFC Cup serta persaingan Liga 1 2021 musim depan," tukasnya.

Selain Paul Munster, ada beberapa nama diaitkan dengan PSM Makassar, termasuk Gomes de Oliviera serta mantan Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez.

Sementara untuk kalangan pemain, ada nama Jonthan Cantillana, Hansamu Yama, Ricky Cawor, Bayu Pradana, hingga Ardi Idrus. Namun semua info tersebut masih sebatas rumor. Bahkan pihak manajemen PSM Makassar kabarnya masih melakukan negosiasi.

Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim kepada awak media mengatakan, seperti biasa pihak manajemen baru akan melakukan perkenalan bersamaan dengan pengumuman pemain baru.

"Jadwal pengumuman dan perkenalan seperti biasanya. Setelah resmi dikontrak maka akan dilakukan," kata dia.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Manajemen PSM Bahas Perkenalan Pelatih dan 5 Pemain Baru. Ini Jadwalnya?

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }