Iklan

Sertakan Tenaga Medis. Bupati Soppeng Boyong 56 Armada Angkut Bantuan ke Masamba

timurkota.com_official
Sabtu, Juli 18, 2020 | 5:15 AM WIB Last Updated 2020-07-17T22:15:46Z

Kaswadi Razak (dok)
TIMURKOTA.COM, SOPPENG-


Selalu terdepan dalam bertindak setiap ada musibah yang menimpa meski itu terjadi jauh di luar wilayahnya. Masih teringat kala, Kaswadi Razak memimpin puluhan armada ke Palu usai disapu tsunami beberapa tahun lalu.

Kini, Bupati Soppeng itu kembali melakukan hal serupa. Tak tanggung-tanggung 56 armada diboyong ke Masamba. Bukan hanya armada, tenaga medis juga ikut disertakan guna membantu korban.

Rombongan Tim Kemanusiaan Kabupaten Soppeng ini terdiri dari 42 Mobil diantaranya 11 Truk dan 12 Motor Trail membawa bantuan berupa beras 5 Ton

"Selain logistik,  kita bawa personel dari PMI, Satpol PP, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah," ungkapnya.

Tim dari Soppeng berangkat pada Jumat (17/07/2020) pukul 23.00 wita. Dan rencananya akan langsung mendirikan posko bantuan ketika tiba di lokasi.


(rill/as)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sertakan Tenaga Medis. Bupati Soppeng Boyong 56 Armada Angkut Bantuan ke Masamba

Jangan lupa ikuti kami di

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan