Iklan

Sopir Mobil Angkutan Dibusur saat Beli Nasi Kuning di Jalan Nusantara

tim redaksi timurkotacom
Minggu, Desember 24, 2023 | 12:14 PM WIB Last Updated 2023-12-24T05:14:49Z

Ilustrasi busur panah diamankan polisi di Makassar (Foto: Dok. Istimewa)

TIMURKOTA.COM, MAKASSAR- Aksi kejahatan jalanan di Kota Makassar makin tinggi. 

Pelaku bahkan tak segan beraksi di tempat keramaian. Seorang sopir mobil angkutan umum pete-pete, CH (40) mengalami luka setelah dibusur dari jarak dekat oleh pelaku. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun tim timurkota.com, korban Cha awalnya hendak membeli nasi kuning yang ada di pinggir jalan. 

Kemudian pelaku berinisial is tiba-tiba mendekat kemudian menyerang korban meski di lokasi sedang ramai. 

Kuat dugaan antara korban dan pelaku telah ada permasalahan sebelumnya sehingga terjadi penyerangan sekitar pukul 08.00 Wita.

Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar Iptu Hasrul, mengatakan, bahwa motif penganiayaan tersebut belum terungkap. Menurutnya, saat ini pelaku masih dalam tahap pemeriksaan anggota setelah menyerahkan diri di Polsek Wajo. 

"Kejadiannya tadi pagi saat kondisi Tengah ramai, pelaku secara tiba-tiba datang langsung menghampiri korban kemudian melakukan aksi tindak penganiayaan," bebernya.

Pasti belum terungkap motif di balik kasus penyerangan tersebut, namun pihak kepolisian telah meringkus pelaku pasca kejadian. 

"Pelaku telah diamankan di Polsek Wajo, dan saat ini sementara dalam pemeriksaan sekaligus untuk mengetahui alasan pelaku melakukan penyerangan terhadap korban," tukasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sopir Mobil Angkutan Dibusur saat Beli Nasi Kuning di Jalan Nusantara

Jangan lupa ikuti kami di


Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Trending Now

Konten Berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Wartawan timurkota.com tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.

Iklan

.entry-content { line-height: 1.4em; }